Pages

Monday 20 May 2013

Profil Institut Teknologi Bandung (ITB)



ITB


Kali ini WN Update akan berbagi informasi seputar Institut Teknologi Bandung (ITB), kampus teknik terbaik di Indonesia dan tempat kuliahnya 2 presiden kita , Habibie dan Soekarno.
Oke nih,  langsung aja WN Update kasih info lengkapnya :
Informasi Umum dan Sejarah

Institut Teknologi Bandung (ITB), didirikan pada tanggal 2 Maret 1959. Kampus utama ITB saat ini merupakan lokasi dari sekolah tinggi teknik pertama di Indonesia. Walaupun masing-masing institusi pendidikan tinggi yang mengawali ITB memiliki karakteristik dan misi masing-masing, semuanya memberikan pengaruh dalam perkembangan yang menuju pada pendirian ITB.
Sejarah ITB bermula seja awal abad kedua puluh, atas prakarsa masyarakat penguasa waktu itu. Gagasan mula pendirianya terutama dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan tenaga teknik yang menjadi sulit karena terganggunya hubungan antara negeri Belanda dan wilayah jajahannya di kawasan Nusantara, sebagai akibat pecahnya Perang Dunia Pertama. De Techniche Hoogeschool te Bandung berdiri tanggal 3 Juli 1920 dengan satu fakultas de Faculteit van Technische Wetenschap yang hanya mempunyai satu jurusan de afdeeling der Weg en Waterbouw.
Didorong oleh gagasan dan keyakinan yang dilandasi semangat perjuangan Proklamasi Kemerdekaan serta wawasan ke masa depan, Pemerintah Indonesia meresmikan berdirinya Institut Teknologi Bandung pada tanggal 2 Maret 1959 . Berbeda dengan harkat pendirian lima perguruan tinggi teknik sebelumnya di kampus yang sama, Institut Teknologi Bandung lahir dalam suasana penuh dinamika mengemban misi pengabdian ilmu pengetahuan dan teknologi, yang berpijak pada kehidupan nyata di bumi sendiri bagi kehidupan dan pembangunan bangsa yang maju dan bermartabat.

Fakultas dan Sekolah

ITB
  • Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB)
  • Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI)
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)
  • Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL)
  • Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM)
  • Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD)
  • Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH)
  • Sekolah Farmasi (SF)
  • Sekolah Pasca Sarjana (SPS)
  • Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD)
  • Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM)
  • Sekolah Arsitektur, Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK)
  • Fakultas Teknologi Industri (FTI)

Akreditasi
Setelah bertahun-tahun mendapatkan akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan nilai A untuk sebagian besar program studinya, pada tahun 2011 dua program studi ITB meraih akreditasi internasional dari Accreditation Board for Engineering and Technology (ABET) yang merupakan badan akreditasi independen terkemuka di Amerika Serikat (AS). Program studi yang mendapatkan akreditasi dari ABET adalah Program Studi Teknik Elektro dan Program Studi Teknik Kelautan.
Pada pertengahan Agustus 2012, kembali ITB meraih akreditasi internasional untuk dua program studi yaitu Program Studi Teknik Kimia dan Program Studi Teknik Fisika. Kini ITB telah memiliki empat program studi yang terakreditasi secara internasional, di mana ITB merupakan satu-satunya perguruan tinggi negeri di Indonesia yang memiliki akreditasi secara internasional dari ABET. Dengan diraihnya akreditasi ABET merupakan jaminan bagi para calon mahasiswa dan orang tua untuk memilih institusi pendidikan yang berkualitas baik secara nasional maupun internasional.
Dengan akreditasi ABET tersebut, lulusan ITB mulai tahun 2012 akan mendapatkan ijazah tak hanya akreditasi BAN-PT tetapi juga terdapat logo ABET yang membuktikan bahwa lulusan ITB telah terdidik dengan standar internasional, tidak hanya terlembaga tetapi juga telah tersertifikasi secara resmi.
Adanya akreditasi ini juga manfaatnya dapat dirasakan oleh para pengguna lulusan ITB. Anak didik ITB memiliki standar profesional kerja yang dapat disamakan dengan lulusan luar negeri ternama. Sehingga perusahaan penerima mereka dapat lebih yakin terhadap almamater mereka.

Oke, itu tadi Profil Institut Teknologi Bandung (ITB).
Jangan lupa kasih +1 dan like buat fanspage WN Update ya.
Baca juga >> Universitas Terbaik di Indonesia
Written by: Wahyudi Nugroho
WN UPDATE, Updated at: 06:16

Ayo Share di :

Facebook Google+ Twitter Digg

Ditulis Oleh : Unknown | WN Update

Wahyudi Nugroho Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Profil Institut Teknologi Bandung (ITB). Jangan lupa klik +1 dan like artikel ini, dan Sobat juga diperbolehkan mengcopy-paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya

Pasang Widget Ini

0 komentar:

Post a Comment